Laut jawa, 17 Desember 2011
Anakku,…
Tak terasa waktu menggulung begitu cepat
dari pagi menuju senja kemudian malam dan ke pagi lagi
Tapi hal ini bagi papah begitu lama , karena saat ini
papah tidak bisa dengan ocehanmu
Yang mengobati rasa penat dan capeknya bekerja siang
malam
Semua rasa capek itu sirna hanya karena mendengar
tangisanmu, ocehanmu dan tawamu
Papah sangat merindukanmu sayang,..
Foto dan videomu
tiap hari kupandang dan diputar yang selalu mengobati rasa kangen papah
Kamu mulai tambah lucu , tambah nakal dan tambah pintar
dan bikin gemess…
Semua itu yang membuat papah giat mengais rejeki biarpun
terpisah lautan
Semua ini papah lakukan hanya untukmu sayang..
Anakku,..
Maafkan papah yang selalu jauh darimu
Yang tidak bisa di dekatmu tuk selalu menjagamu siang
malam
Semua itu papah percayakan kepada Mamah
Mamahmu yang selalu sibuk dengan urusan kebutuhanmu siang
malam
Mamahmu juga wakil papah di rumah kala papah tidak ada di
rumah
Dan Eyang putri yang selalu didekatmu
Sayangi selalu mama dan eyangmu , embahmu dan semua
keluarga besar kita
Taatlah kepada semua saudaramu ya sayang..
Taatlah kepada beliau yang selalu ada didekatmu, dikala
kamu butuh beliaulah yang melayanimu
Anakku,..
Engkaulah buah hatiku..
Engkaulah darah dagingku
Engkaulah penerus generasi papah selanjutnya..
Sekarang papah lagi dilaut jawa , kapalnya lagi mogok
sudah 4 hari berlabuh
Disaat seperti inilah papah bisa merasakan begitu sepi
tanpamu
Papah rindu tangismu, rindu manjamu dan rindu akan
dipanggil Papah sama kamu..
Betapa bahagianya papahmu ini mempunyai anak yang lucu ,
cerdas juga taat dan cantik lagi..
Engkaulah harta papah yang tak ternilai harganya hingga
akhir hayat
Engkaulah Surga dan Nerakaku
Engkaulah harapan kami orangtuamu dunia akhirat.
Lekas besar ya sayang, biar mamah dan papah akan
membawamu kemana kami berpijak
Kami akan selalu mengajarimu, membimbingmu dan
mengenalkan kamu kepada sang pencipta
Dialah yang wajib disembah, Dialah yang Maha Segalanya..
DIA adalah Alloh swt.
I love you sayang, sun jauh dari Papah buat kamu dan
Mamah... Emmuachh..
Sang Pujangga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar